KECAMATAN SEMAMPIR

Menyulap Kawasan Bantaran Sungai Pegirian, Jatipurwo, Jatisrono menjadi kampung Warna-warni

Menyulap Kawasan Bantaran Sungai Pegirian, Jatipurwo, Jatisrono menjadi kampung Warna-warni


Wajah Kampung Jatipurwo dan Jatisrono kini disulap menjadi lebih bersih dan indah oleh warna warni cat dinding rumah maupun bangunan, berkat seluruh jajaran dari pemerintah kota, Polsek, Koramil, dan Lantamal. 

Pengecatan rumah ini sendiri menjadi bagian dari program Pemkot Surabaya dalam upaya menciptakan Kota Surabaya sebagai kota yang berbasis visi lingkungan.

Walikota Surabaya Tri Risma Harini tidak henti-hentinya membuat Kota nya menjadi lebih indah, terbukti di kawasan terpencil pun yaitu kawasan bantaran sungai jatipurwo dan Jatisrono,  Ibu'e Arek Surabaya ini memperhatikan penuh dan memfasilitasi agar kawasan tersebut tampak bersih, rapi, indah, dan Warna-warni.

Dalam Kegiatan pagi tadi, di mulai APP di halaman kecamatan semampir, yang dipimpin oleh Camat, di ikuti peserta kerja bakti terdiri dari DKRTH, Satpolpp Kota, Dishub, Karyawan-karyawati Kecamatan Semampir dengan 5 Kelurahan, Polsek, Koramil, dan Lantamal, 500 orang gabung dalam kegiatan terebut. (Selasa,30/01/18)

Usai APP seluruh peserta yang tergabung dalam aksi pengecatan menuju lokasi menurut zona-zona yang sudah di tentukan. dengan 6 macam warna cat,seluruh peserta mengecat  dinding Rumah warga, bangunan serta jembatan.

’’Kami awali dengan kerja bakti pembersihan rumah. Setelah itu, semuanya akan dicat,” ungkap Camat Semampir Siti Hindun Robbah

Menurut Hindun, pengecatan akan dilakukan pada semua rumah di pinggir kali. ada lebih dari seribu rumah yang dipercantik. Untuk mempercepat perubahan penampilan itu, kecamatan akan menggerakkan masyarakat yang tinggal di sebelah sungai.

"memang pengecatan ini kita buat semacam warna-warni, untuk mewarnai wilayah bantaran sungai pegirian, jatipurwo, jatisrono, kegiatan pengecatan ini akan kita selesaikan setiap hari selasa, jumat, hingga tuntas, harapan kami sebagai pimpinan wilayah tentunya wilayah ini menjadi sangat bersih dan lebih baik dari sebelumnya" ujar pimpinan wilayah tersebut

Warga di wilayah tersebut menyambut sangat antusias dan mendukung penuh pada program pemerintah kota surabaya, yang membuat kawasannya menjadi lebih indah dengan cat warna-warni.

"saya mengucapkan banyak terimakasih kepada ibu walikota, ibu camat, serta pak lurah, ada program pengecatan di wilayah kami, semua warga antusias, bangga, senang mudah-mudahan lancar untuk selanjtnya" ujar siti rohimah RT 9 RW 4